A review by iraboklover
Monkey by Jeff Stone

3.0

Lanjutan seri The Five Ancestors. Saya membaca buku pertamanya, Tiger, pada akhir tahun 2013. Sudah lama sekali ya. Pantas saya sudah hampir lupa dengan ceritanya. Untunglah saya masih ingat sedikit-sedikit, hahhah.

Ceritanya tentang sebuah perguruan biksu pendekar bernama Kuil Changzen yang diserang oleh biksu pembelot. Tidak tanggung-tanggung, Ying, nama si mantan biksu tersebut, melululantakkan Kuil sampai tidak ada seorang pun yang tersisa. Namun perkiraan Ying sedikit meleset. 5 master biksu muda terhebat berhasil melarikan diri. Setelah di buku pertama diceritakan tentang pelarian biksu muda pertama, Fu yang jago kungfu macan, sekarang di buku kedua giliran adiknya, Malao si master kungfu monyet.

Nah, sama seperti Fu yang tingkah lakunya mirip macan, tingkah laku Malao juga sangat mirip monyet. Malao sepertinya juga mempunyai hubungan khusus dengan para monyet. Di sini, misteri-misteri yang ada di buku pertama mulai sedikit terungkap. Kalau di buku pertama saya dibingungkan dengan identitas si pemabuk dan komandan no. 1 Ying, Tanglong. Di sini mulai diungkapkan siapa mereka berdua walaupun masih berupa dugaan Malao. Yah, sifat Malao yang selalu ingin tahu ada gunanya juga :D

Sama seperti di buku pertama, di buku kedua ini ending-nya juga gantung. Terus kalau soal gaya kungfu saya rasa lebih keren kungfu-nya Fu. Tapi kungfu gaya Malao lebih aman. Soalnya prinsip Malao adalah kalau bisa kabur ya kabur saja, haha.

Btw, cerita ini mengingatkan saya sama cerita Kungfu Panda. Memangnya sejarah cerita kungfu selalu seperti ini ya? Ada 5 gaya kungfu inti, terus ada yang iri pengen dapat ilmu kungfu naga dan orang yang iri ini berusaha merebut gulungan yang berisi ilmu kungfu naga dan membuat kekacauan.

At last, saya mulai suka dengan seri ini. Semoga nanti serinya diterbitkan semua. Kalau tidak salah baru tiga buku yang diterjemahkan ya? 3 dari 5 bintang untuk Malao. I liked it :)